Wahidin: Jurusan KPI Siap Bersaing di Era Global
Reporter: Nina Rahayu
Gedung FDK, UINJKT Online - Jurusan Komunikasi Penyiaran Islam (KPI) Fakultas Dakwah dan Komunikasi (FDK) UIN Jakarta siap bersaing dengan jurusan serupa dari universitas lain. Hal itu ditegaskan Ketua Jurusan KPI Drs Wahidin Saputra MA kepada UINJKT Online di ruang kerjanya, Rabu (18/02).
“Kami siap bersaing dan terbukti kami mampu melakukannya. Dari tahun ke tahun peminat KPI terus meningkat. Tahun Akademik 2008-2009 saja jumlahnya mencapai sekitar 775 mahasiswa,†kata pria murah senyum ini.
Wahidin juga mengatakan KPI merupakan jurusan dengan minat terbesar di FDK, bahkan sekitar 60 persen mahasiswa FDK adalah mahasiswa KPI. Lulusan jurusan ini juga telah berhasil di berbagai media cetak dan elektronik. Di samping itu, sebagai bagian dari FDK, tak sedikit pula lulusannya yang menjadi da’i dan guru agama.
Tahun ini, lanjut Wahidin, KPI berencana mengembangkan jurusan dengan membuka tiga konsentrasi yaitu konsentrasi Broadcasting, Periklanan, dan Publik Relations.Â
Terkait dengan fasilitas, Wahidin berjanji akan terus meningkatkan sarana dan prasarana untuk mengembangkan minat mahasiswanya. Beberapa fasilitas yang akan diupayakan yaitu Laboratorium Bahasa, Studio Televisi, dan pengembangan Radio.
Tidak hanya itu, dalam waktu dekat KPI juga akan memperbaharui kurikulum. Hal ini sejalan dengan semakin berkembangnya industri komunikasi dan penyiaran di Indonesia. Dengan selalu meng-update kurikulum, diharapkan lulusan KPI mampu mengikuti perkembangan ilmu yang ada di berbagai media masa di Indonesia.
“Kami hanya ingin jurusan KPI dapat memenuhi tuntutan zaman dan mampu memberikan lapangan kerja bagi masyarakat,“ tambah Wahidin. [Nif/Ed]