UIN Jakarta Raih Juara Pertama Lomba Start Up SIF Quantum 2021

UIN Jakarta Raih Juara Pertama Lomba Start Up SIF Quantum 2021

Gedung Rektorat, BERITA UIN Online – Tim Start Up UIN Jakarta berhasil meraih juara pertama Lomba Start Up Smart IT Festival (SIF) Quantum 2021 yang diselenggarakan secara virtual pada 13 Agustus-2 Oktober 2021.

Lomba Start Up SIF Quantum 2021 yang digelar Universitas Sebelas Maret, Solo, itu diikuti oleh berbagai universitas se-Indonesia. Dalam lomba tesrebut, Tim Start Up UIN Jakarta berhasil meraih juara pertama yang diumumkan secara virtual, Sabtu (2/10/2021). Sedangkan juara kedua dan ketiga masing-masing diraih PSDKU UNS Madiun dan UIN Yogyakarta.

Tim Start Up UIN Jakarta bernama “Sang Juara” yang terdiri atas Ade Rianto (mahasiswa Program Studi Hukum Keluarga), Muhammad Arif Suwari (mahasiswa Program Studi Teknik Informatika), dan Taufik Nur Rohman (mahasiswa Program Studi Komunikasi dan Penyiaran Islam) dengan Start Up Plan “Nikahpedia”. Tim dimentori oleh Citra Ayu Kusrina (mahasiswi Program Studi Teknik Informatika), peraih juara di bidang Start Up sebelumnya.

Lomba Start Up SIF Quantum 2021 diawali dengan tahapan pengumpulan Executive Summary yang dimulai pada 13 Agustus-3 September 2021. Setelah itu dilanjutkan ke tahap kedua, yaitu pengumpulan proposal hingga berakhir di babak final presentasi ide Start Up di depan juri. Dalam babak final tersebut investor menyisakan tiga tim, yaitu UIN Jakarta, PSDKU UNS Madiun, dan UIN Yogyakarta.

Ketua Program Studi Hukum Keluarga, Fakultas Syariah dan Hukum, Mesraini, kepada BERITA UIN Online, Senin (4/10), menyatakan bangga atas kemenangan yang diraih tim Start Up UIN Jakarta. Ia juga mengapresiasi atas kerja keras tim yang telah membawa nama harum UIN Jakarta di kancah nasional.

“Saya ikut bangga dan sangat mengapresiasi atas prestasi yang diraih oleh salah satu mahasiswa saya. Ini merupakan bagian dari langkah awal bagi Prodi Hukum Keluarga untuk membantu mahasiswanya menggapai cita-cita. Prestasi ini juga selaras dengan kemajuan teknologi informasi,” ujarnya. (NS/Tiara S)