UIN Jakarta Gelar Upacara Hari Lahir Pancasila: Menuju Indonesia Emas 2045

UIN Jakarta Gelar Upacara Hari Lahir Pancasila: Menuju Indonesia Emas 2045

Lapangan Student Center, Berita UIN Online - UIN Jakarta gelar upacara hari lahir pancasila yang berlangsung di lapangan student center, pada Sabtu (01/06/2024). Merujuk pada Surat Edaran Sekretaris Jenderal Kementerian Agama No. 16 Tahun 2024, tema yang diusung pada peringatan hari lahir pancasila tahun 2024 yaitu ‘Pancasila Jiwa Pemersatu Bangsa Menuju Indonesia Emas Tahun 2024’. 

Selain dihadiri Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan, Prof. Ali Munhanif, M.A., Ph.D., turut hadir Wakil Rektor Bidang Administrasi Umum, Prof. Dr. Imam Subchi, M.A. Upacara ini diikuti oleh sejumlah aparatur sipil negara (ASN) dan non-ASN UIN Jakarta. 

Prof. Dr. Imam Subchi menjadi inspektur upacara serta menyampaikan amanat upacara. “Kita patut bersyukur sebagai bangsa yang majemuk dan multi etnis,” lanjutnya “Keberadaan pancasila merupakan anugerah dari Tuhan Yang Maha Esa untuk bangsa Indonesia.”

Dalam momen bersejarah ini, Prof. Dr. Imam Subchi menyampaikan bahwa seyogyanya kita selalu intropeksi diri dalam rangka menyongsong 100 tahun menuju Indonesia emas yang maju, mandiri, dan berdaulat. Selain itu, Prof. Imam juga menekankan bahwa nilai-nilai yang terkandung dalam pancasila harus diterapkan pada kehidupan sehari-hari. 

Petugas upacara ini melibatkan langsung unit kegiatan mahasiswa (UKM) Resimen Mahasiswa UIN Jakarta. Muhammad Adan menjadi komandan upacara sedangkan komandan peleton yaitu Ahmad Tegar Saputra, Abel Zahran Rizqullah dan Muhammad Habibi Abdulrahman Madani. Adapun petugas pengibaran bendera merah putih yaitu M. Fauzi Amru, Daniya Kautsaraini, Tsaqib Amru Najy. Sedangkan dirigen upacara yaitu Muhammad Akbar.

Selain dari kalangan mahasiswa, petugas upacara juga melibatkan Kepala Pusat Layanan Bantuan Hukum, Muhammad Ishar Helmi, SH. MH., sebagai pembaca teks pancasila. Pembacaan teks Pembukaan UUD 1945 oleh Kepala Pusat Penelitian & Penerbitan, Siti Ummi Masruroh, M.Sc. Adapun petugas pembacaan doa oleh Kepala Unit Pelaksana Teknis (UPT) Mahad Al-Jamiah, Dr. M. Suryadinata, M.A. 

(Nala Zakina Z./Fauziah M./Noeni Indah S.)