UIN Jakarta Dukung Penuh Program Beasiswa Asrorun Niam Sholeh for Fatwa Studies, Perkuat Studi Hukum Islam

UIN Jakarta Dukung Penuh Program Beasiswa Asrorun Niam Sholeh for Fatwa Studies, Perkuat Studi Hukum Islam

FSH, Berita UIN Online — UIN Syarif Hidayatullah Jakarta kembali menunjukkan komitmennya dalam meningkatkan kualitas pendidikan tinggi, khususnya dalam bidang studi keagamaan. Hal ini ditandai dengan peluncuran program beasiswa Asrorun Niam Sholeh for Fatwa Studies, Rabu (23/04/2025), yang bertujuan mendukung mahasiswa dalam mendalami studi hukum Islam, khususnya bidang fatwa.

Program beasiswa ini secara resmi diluncurkan oleh Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Bidang Fatwa, Prof. Dr. H. Asrorun Niam Sholeh, yang juga merupakan Guru Besar Bidang Ilmu Fikih UIN Jakarta. Dalam sambutannya, ia menyampaikan bahwa program ini merupakan bagian dari kontribusi nyata dalam mencetak generasi ulama yang memiliki kompetensi mendalam dalam studi fatwa.

"Aslaf Scholarship adalah bagian dari ikhtiar kecil untuk mewujudkan kemanfaatan bagi sesama, khususnya dalam studi keagamaan, lebih khusus lagi studi hukum Islam, dan lebih spesifik lagi dalam studi fatwa," ujarnya.

Rektor UIN Jakarta, Prof. Asep Saepudin Jahar, M.A., Ph.D., menyambut positif hadirnya program ini. Menurutnya, kolaborasi semacam ini sangat penting dalam mendukung visi UIN Jakarta sebagai pusat pengembangan keilmuan Islam yang unggul dan berdaya saing global.

"UIN Jakarta akan terus bertransformasi untuk mewujudkan pendidikan berkualitas tinggi. Kami yakin, melalui kolaborasi dengan berbagai pihak, termasuk melalui beasiswa ini, para mahasiswa penerima manfaat akan mampu menghasilkan karya-karya akademik yang kontributif bagi masyarakat, khususnya dalam bidang keagamaan," ujarnya.

Peresmian program beasiswa ini disaksikan langsung oleh Dekan Fakultas Syariah dan Hukum (FSH) UIN Jakarta, Prof. Dr. Muhammad Maksum, M.A., M.D.C., Ketua MUI Bidang Hubungan Luar Negeri dan Kerja Sama Internasional, Prof. Sudarnoto Abdul Hakim, dan Pakar Komunikasi Politik UIN Jakarta, Prof. Dr. Khamami Zada, MA. Serta ratusan mahasiswa FSH UIN Jakarta, yang menyambut dengan antusias program ini.

Dengan hadirnya Asrorun Niam Sholeh for Fatwa Studies, UIN Jakarta menegaskan kembali perannya sebagai institusi pendidikan yang tidak hanya fokus pada pengembangan akademik, tetapi juga pada penguatan peran sosial dan keagamaan melalui pemberdayaan generasi muda intelektual Muslim.

(Aida Adha S./Zaenal M./Widhi Damar A./Foto: mui.or.id)

Tag :