Sambutan Rektor pada Pengukuhan Guru Besar dan Orasi Ilmiah UIN Syarif Hidayatullah Jakarta
Sambutan Rektor Pengukuhan Guru Besar dan Orasi Ilmiah UIN Syarif Hidayatullah Jakarta
Rabu, 6 Januari 2021
Yang terhormat:
- Ketua dan Sekretaris Senat UIN Syarif Hidayatullah Jakarta
- Dewan guru besar yang hadir secara daring maupun luring
- Sekretaris Jenderal Kementerian Agama RI (Prof. Dr. H. Nizar Ali)
- Para Wakil Rektor, Dekan, Ketua Lembaga/Pusat
- Para Tamu Kehormatan dari Kementerian dan Berbagai Lembaga
- Rekan Dosen, Tenaga Kependidikan dan seluruh civitas akademika UIN Syarif Hidayatullah Jakarta
- Keluarga besar dari kedua guru besar yang dikukuhkan hari ini
- Serta Hadirin sekalian yang kami mulyakan.
Assalamu’alaikum Wr. Wb.
Sebagai pendahuluan dari sambutan ini, marilah kita panjatkan puji syukur ke hadirat Allah SWT yang telah memberikan nikmat yang tidak terhingga sehingga pada hari yang berbahagia ini, kita masih diberikan kesempatan bisa berkumpul di Auditorium Harun Nasution UIN Jakarta dalam suasana terbatas akibat pandemi covid 19 yang belum kunjung reda dalam rangka pelaksanaan kegiatan yang sangat penting bagi keluarga besar UIN Syarif Hidayatullah Jakarta, yaitu Pengukuhan Guru Besar UIN Syarif Hidayatullah Jakarta.
Sholawat serta salam kita sampaikan kepada Nabi Besar Muhammad SAW, Sang Pencerah, yang telah membawa dan menerangi hati nurani kita menjadi manusia-manusia penuh kebaikan dan kemuliaan.
Atas nama pribadi maupun sivitas akademika UIN Syarif Hidayatullah Jakarta, dengan penuh kebanggaan, saya ingin memberikan selamat dan apresiasi atas dikukuhkannya 2 orang Professor baru kita yaitu Prof. Ali Munhanif, M.A, Ph.D sebagai Guru Besar Bidang Ilmu Politik pada Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik dan Prof. Amelia Fauzia, M.A. Ph.D sebagai Guru Besar Bidang Ilmu Sejarah Islam Indonesia pada Fakulas Adab dan Humaniora UIN Syarif Hidayatullah Jakarta.
Hadiran yang berbahagia
Sebelum saya memulai sambutan ini, sebagai tahaddus binni’mah, kiranya perlu disampaikan sebuah kabar gembira atas raihan prestasi-prestasi yang dicapai oleh UIN Jakarta dalam kegiatan Apresiasi Pendidikan Tinggi Keagamaan Islam (ADIKTIS) AWARD 2020 yang diselenggarakan Kementerian Agama RI pada tanggal 30 Desember 2020 kemaren.
Dalam ajang ini, Alhamdulillah UIN Jakarta meraih 3 penghargaan yaitu (1) PTKI dengan Persentase Akreditasi Prodi A/Unggul Terbanyak. (2) PTKI dengan Professor Terbanyak. (3) PTKI Pemilik Jurnal Bereputasi terbanyak.
Selain itu, UIN Jakarta juga menjadi nominee dalam 4 kategori yaitu (1) PTKI BLU Terbaik. (2) PTKI dengan Perpustakaan Berjejaring Internasional (3) PTKI dengan Prodi Bersertifikasi AUN-QA Terbanyak (4) PTKI dengan Pemilik Hak Kekayaan Intelektual Terbanyak.
Untuk itu saya ingin menyampaikan selamat kepada seluruh civitas akademika UIN Jakarta terutama para wakil rektor, dekan dan wakil dekan, Ketua Lembaga dan Pusat, Kepala Biro, Ketua dan Wakil Prodi, Kabag dan Kasubag serta seluruh pegawai tenaga kependidikan dan dosen atas kinerja nyata dan dedikasinya yang luar biasa sehingga kita bisa meraih penghargaan ini.
Semua ini merupakan hasil kerja bersama yang patut kita pertahankan. Saya yakin UIN Jakarta bisa lebih baik lagi di tahun mendatang. Amiinnn
Hadiran yang berbahagia
Pengukuhan 2 guru besar hari ini yaitu Prof. Ali Munhanif, M.A, Ph.D sebagai Guru Besar Bidang Ilmu Politik dengan judul orasi ilmiah “Negara, Demokrasi, dan Politik Sentimen Primordial di Era Digital” dan Prof. Amelia Fauzia, M.A. Ph.D sebagai Guru Besar Bidang Ilmu Sejarah Islam Indonesia dengan judul orasi ilmiah “Negara, Civil Society dan Kemanusiaan dalam Llintasan Sejarah Filantropi Islam di Indonesia” memunculkan optimisme besar bagi semakin kuatnya kajian ilmu politik dan filantropi Islam di UIN Syarif Hidayatullah Jakarta.
Kehadiran Prof. Ali Munhanif sebagai satu satunya Profesor di Bidang Ilmu Politik dan Prof. Amelia Fauzia sebagai satu-satunya Profesor di Bidang Ilmu Sejarah Islam Indonesia diharapkan akan menjadi magnet dan kiblat kajian politik dan filantropi Islam yang lebih berkualitas.
Hadirin yang Berbahagia
Di tengah kancah perpolitikan tanah air yang sangat dinamis, kehadiran ilmu politik dirasa sangat penting dan memiliki fungsi yang signifikan. Apalagi antara politik dan pendidikan sesungguhnya tidaklah dapat dipisahkan “Education and Politic are inextricably linked”. Pendidikan politik haruslah mampu menjadi penyeimbang terciptanya politik yang bermartabat dan berkeadilan.
Politik yang cenderung memanfaatkan sentiment primordial misalnya, sebaiknya dihindari karena pada akhirnya berakibat kepada terciptanya disintegrasi dan hancurnya kohesi sosial di masyarakat yang majemuk. Maka dari itu, kehadiran pendidikan politik yang sehat, bermartabat, ditujukan untuk kepentingan dan maslahat masyarakat serta tidak menghalalkan segala cara dalam mencapai tujuan haruslah menjadi komitmen dan platform bersama sehingga tercipta suasana politik yang lebih kondusif.
Sementara itu, dalam kontek lain yaitu Filantropi Islam, juga tengah mengalami perkembangan signifikan yang ditandai dengan meningkatnya antusiasme umat dalam berfilantropi yang dipengaruhi oleh revitalisasi visi dunia filantropi Islam, yang mencoba mentransformasikan paradigma lama filantropi dengan paradigma baru yang lebih kreatif dan inovatif.
Tren positif perkembangan filantropi Islam ini diharapkan mampu diikuti penguatan kebijakan negara seperti konsistensi penerapan regulasi, peningkatan kapasitas organisasi, serta akuntabilitas lembaga filantropi sebagai pengelola amanah dan dana masyarakat sehingga nantinya dapat menjadi filantropi yang benar-benar membebaskan kemiskinan, meningkatkan ekonomi ummat, dan mencapai keadilan sosial.
Hadirin yang berbahagia
Di akhir sambutan ini, saya juga ingin mengingatkan kita semua, seluruh guru besar UIN Jakarta akan adanya kewajiban berdasar Permenristekdikti Nomor 20 tahun 2017 bahwa dalam 3 tahun, guru besar wajib memiliki 3 (tiga) karya ilmiah yang diterbitkan dalam jurnal internasional atau paling sedikit 1 (satu) karya ilmiah yang diterbitkan dalam jurnal internasional bereputasi, paten, atau karya seni monumental/desain monumental.
Semoga hal ini menjadi perhatian kita bersama. Ada tanggung jawab akademik yang besar di pundak para guru besar untuk terus berkarya dan berinovasi sesuai dengan bidang keahliannya.
Hadirin yang berbahagia
Demikianlah sambutan ini saya sampaikan pada acara pengukuhan guru besar kali ini. Sekali lagi, selamat kepada Prof. Ali Munhanif, M.A, Ph.D sebagai Guru Besar Bidang Ilmu Politik pada Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik dan Prof. Amelia Fauzia, M.A. Ph.D sebagai Guru Besar Bidang Ilmu Sejarah Islam Indonesia pada Fakulas Adab dan Humaniora UIN Syarif Hidayatullah Jakarta.
Semoga apa yang sudah kita capai saat ini menjadi kemaslahatan bagi UIN Jakarta dalam mengemban tugas-tugas keilmuan dan keislaman. Sedang apa yang kita rencanakan, mudah-mudahan Allah SWT memberikan jalan lapang bagi kita dalam merealisiasikan seluruh harapan tersebut.
Semoga Allah SWT yang Maha Memiliki Ilmu, Maha Pencipta, dan Maha Pemelihara kepentingan segenap umat manusia, senantiasa menganugerahkan bimbingan dan petunjuk-Nya kepada kita semua dalam memantapkan peran dan kontribusi UIN Jakarta untuk mewujudkan kehidupan sosial dan spiritual bangsa Indonesia yang lebih baik, kini dan esok hari. (sam/mf)
Wassalamu’alaikum Wr. Wb.
Ciputat, Rabu, 6 Januari 2021
Prof. Dr. Hj. Amany Lubis, MA