
Sekolah Pascasarjana
Sekolah Pascasarjana (SPs) UIN Jakarta berdiri sejak tahun 1982 sejalan dengan tuntutan kemajuan dan dinamika pendidikan Islam di Indonesia. Salah satu tokoh pendirinya, Prof. Dr. Harun Nasution, melihat pentingnya lembaga pendidikan yang menyelenggarakan pengkajian Islam secara komprehensif, mendalam, dan rasional di tingkat pascasarjana, sehingga lahir ulama, intelektual, cendikiawan yang mampu berijtihad dalam menjawab masalahmasalah yang timbul pada zamannya. Dalam perkembangannya, SPs menawarkan pendidikan jenjang Magister dan Doktor Pengkajian Islam dengan beragam konsentrasi.
Tentang Fakultas
Sekolah Pascasarjana (SPs) UIN Jakarta berdiri sejak tahun 1982 sejalan dengan tuntutan kemajuan dan dinamika pendidikan Islam di Indonesia. Salah satu tokoh pendirinya, Prof. Dr. Harun Nasution, melihat pentingnya lembaga pendidikan yang menyelenggarakan pengkajian Islam secara komprehensif, mendalam, dan rasional di tingkat pascasarjana, sehingga lahir ulama, intelektual, cendikiawan yang mampu berijtihad dalam menjawab masalahmasalah yang timbul pada zamannya. Dalam perkembangannya, SPs menawarkan pendidikan jenjang Magister dan Doktor Pengkajian Islam dengan beragam konsentrasi.
Terdapat lebih dari sepuluh konsentrasi yang ditawarkan di dua jenjang pendidikannya, yaitu Pemikiran Islam (Teologi, Filsafat, dan Tasawuf), Pendidikan Islam, Syariah/Fiqh, Sejarah Peradaban, Bahasa dan Sastra Arab, Tafsir Interdisiplin, Hadis dan Tradisi Kenabian, Dakwah Islamiyah, Ekonomi Syariah, Manajemen Perbankan dan Keuangan Syariah, Psikologi Islam, Studi Agama-Agama, Kajian Islam Jender, Islam dan Studi Perdamaian, Studi Kawasan Islam, Studi Manuskrip Islam, dan Filologi Islam Indonesia.
Ribuan lulusan SPs yang menduduki berbagai peran penting keilmuan dan profesional di tanah air membuktikan kualitas lulusan yang berhasil dicetak SPs UIN Jakarta.
- Magister Pengkajian Islam
- Doktor Pengkajian Islam
Guru Besar dan Lektor Kepala
- Prof. Dr. Zulkifli, MA.
- Prof. Dr. Dede Rosyada, MA
- Prof. Dr. Abdul Gani Abdullah, MH
- Prof. Dr. Didin Saepudin, MA
- Prof. Dr. Husni Rahim
- Prof. Dr. H. M. Atho Mudzhar, MA
- Prof. Dr. Abdul Aziz Dahlan
- Prof. Dr. Amsal Bakhtiar MA.
- Prof. Dr. Zaitunah MA
Akreditasi Nasional
- Terakreditasi BAN-PT
Akreditasi Internasional
- Terakreditasi AUN-QA