Prestasi Gemilang Para Wisudawan Terbaik di Wisuda ke-132 Hari Kedua UIN Jakarta

Prestasi Gemilang Para Wisudawan Terbaik di Wisuda ke-132 Hari Kedua UIN Jakarta

Auditorium Harun Nasution, Berita UIN Online— UIN Syarif Hidayatullah Jakarta kembali menggelar wisuda yang ke-132 dengan penuh kebanggaan, merayakan keberhasilan para lulusan terbaik dari berbagai fakultas dengan mengusung tema “Memudahkan generasi maju menuju rekognisi Global”. Acara yang diselenggarakan di Auditorium Harun Nasution ini menjadi bukti nyata prestasi akademik luar biasa yang telah diraih oleh para mahasiswa.

Wisudawan terbaik kali ini berasal dari berbagai fakultas. Berikut adalah daftar wisudawan terbaik berdasarkan Program Studi (Prodi) dan fakultas. Wisudawan terbaik dari Fakultas Ushuluddin, Prodi Tasawuf adalah Taqiyuddin Muhammad Robbany dengan IPK 3,96, kemudian, Lely Sajidah dari Fakultas Dakwah dan Ilmu Komunikasi, Prodi Komunikasi Penyiaran Islam dengan IPK 3,97, sementara Nurlaillah Sari Amallah dari Prodi yang sama memperoleh IPK sempurna 4,00.

Dari Fakultas Dirasat Islamiyah, Prodi Dirasat Islamiyah, Afda Nurkhoviya Sahid memperoleh IPK 3,88, Alfin Nurhayan dari Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Prodi Manajemen juga meraih IPK 3,88. Fakultas Sains dan Teknologi, Prodi Teknik Informatika diwakili oleh Ammar Sufyan dengan IPK 3,98. Fakultas Ilmu Sosial dan Politik, Prodi Ilmu Politik memiliki Lilis Ratnasari sebagai wisudawan terbaik dengan IPK 3,98. Dari Fakultas Kedokteran, Prodi Pendidikan Dokter, Fauzia Ilman Naqiya meraih IPK 3,93.

Selain itu, penghargaan untuk skripsi terbaik diberikan kepada Lilis Ratnasari dari Prodi Ilmu Politik dengan judul skripsi "Uang dan Suara: Studi Pengaruh Dana Kampanye Terhadap Perolehan Suara Anggota Calon Legislatif di Pemilihan Umum DPR-RI Jawa Barat Tahun 2019". Afda Nurkhoviya Sahid dari Prodi Dirasat Islamiyyah juga menerima penghargaan untuk skripsi terbaiknya yang berjudul "Zhahirah Tabattul Al-nisa’Fi Nazhar Maqashid Al-Syari’ah Wa Al-Harakah Al-niswiyyah (Dirasat Tahliliyah Muqaranah)".

Dalam sambutannya, Lilis Ratnasari menyampaikan rasa syukurnya menjadi mahasiswa UIN merupakan sebuah prestasi dan kebanggaan tersendiri. “Di FISIP UIN, saya sering mendengar bahwa UIN adalah miniatur Indonesia, dan tidak mengherankan jika UIN menjadi episentrum peradaban dunia," ujarnya dengan penuh kebanggaan. 

Lilis juga menekankan bahwa setiap tantangan adalah peluang. "Jadilah generasi yang sukses bukan hanya untuk diri sendiri, tapi juga untuk bangsa, negara, bahkan dunia," pesan Lilis kepada para wisudawan. Di akhir sambutan ia juga meminta maaf kepada dosen dan seluruh civitas akademika UIN atas segala kesalahan yang disengaja maupun tidak disengaja, serta memohon restu untuk kesuksesan para wisudawan ke depannya.

Sidang Senat terbuka ke-132 UIN Syarif Hidayatullah Jakarta bisa diakses melalui link di bawah ini:

https://www.youtube.com/live/3ImxW6ziVpM?si=PAPRNvEXidXEvpGa

(Ken Devina/Noeni Indah Sulistiyani/ Foto:Fadli Rafi Mahathir dan Indra Aldiyansyah )