LISENSI Kembangkan Ekonomi Syariah

LISENSI Kembangkan Ekonomi Syariah


Reporter: Hamzah Farihin 

Aula SC, UINJKT Online Organisasi yang bernama Lingkar Studi Ekonomi Syari’ah atau LISENSI ini mempunyai tujuan awal untuk mengembangkan kajian ekonomi syariah yang diperuntukkan khususnya bagi mahasiswa Fakultas Syariah dan Hukum (FSH) dan Mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Ilmu Sosial (FEIS) UIN Jakarta.  

“Mahasiswa FSH dan FEIS ini, selain mempelajari ekonomi syariahnya di saat perkuliahan, mereka juga yang sudah menjadi kader LISENSI menambah kembali kajian  ekonomi syariahnya seminggu dua kali yang bertempat di Pusat Pengkajian dan Pengembangan Ekonomi Islam (P3EI) di gedung akademik,” ujar ketua panitia seminar dan workshop Ekonomi Syariah saat ditemui UINJKT Online di Aula SC Selasa (23/12). 

Menurutnya, mereka yang sudah lama menjadi kader LISENSI dan sudah paham mengenai keilmuan ekonomi syariahnya, akan menjalin kerjasama dengan pihak perbankan syariah untuk merekrut menjadi karyawannya. Bahkan organisani yang berstatus Lembaga Swadaya Otonom (LSO) ini sudah banyak mantan kader LISENSI yang bekerja di perbankan syariah.  

Selain itu, mereka juga dalam kesempatan seminar, workshop dan olimpiade yang berlangsung selama dua hari (23-24) ini, bertujuan untuk meregenerasi anggota baru dan memperkenalkan organisasi LISENSI kepada anggota baru serta sharing mengenai ekonomi Islam. Dimana dalam acara olimpiade panitia akan memilih yang terbaik diantara mereka, kemudian mereka ini akan mengikuti lomba nasional tentang ekonomi syariah yang akan berlangsung dalam beberapa bulan kedepan. 
 

Organisasi yang berdiri tahun 2001 ini juga, bekerjasama dengan Forum Silaturahim Studi Ekonomi Islam (FoSSEI), yang mana FoSSEI ini merupakan wadah silaturrahim dan kajian ilmu-ilmu ekonomi Islam dalam tataran teoritis dan praktis yang berperan aktif dalam melakukan sosialisasi kegiatan pengembangan wacana ekonomi Islam di tingkat nasional. 

Selain itu, FoSSEI juga mengkonsolidasikan serta mensinergiskan kekuatan-kekuatan yang dimiliki masing-masing lembaga kemahasiswaan studi ekonomi Islam, sehingga terjalin sebuah gerakan perjuangan yang integral dalam membumikan ajaran agama Islam di bidang ekonomi.